PENGARUH PENGGUNAAN SMARTPHONE TERHADAP KESEHATAN DAN PERILAKU REMAJA

 PENGARUH PENGGUNAAN SMARTPHONE TERHADAP KESEHATAN DAN PERILAKU REMAJA



    Pada zaman modern sekarang ini, sebagian besar manusia dalam kehidupan sehari-harinya tidak bisa jauh dari alat komunikasi. Dan sekarang ini alat komunikasi telah memiliki perkembangan pesat, dimana alat komunikasi ini tidak hanya sekedar untuk berkomunikasi saja, melainkan dapat digunakan untuk keperluan lain seperti browsing internet, membaca e-book, belanja, transfer uang, games, bahkan kegiatan ibadah pun dapat dilakukan dengan bantuan alat komunikasi ini. 

    Alat komunikasi yang memiliki kemampuan lebih seperti disebutkan di atas populer dengan sebutan smartphone (ponsel cerdas). Diberi nama smartphone (ponsel cerdas) dikarenakan memang ponsel tersebut bisa membantu pemiliknya dalam menyelesaikan berbagai pekerjaan mereka. 

    Tidak dapat dipungkiri bahwa kehadiran smartphone ini sangat berguna sekali bagi yang memilikinya, baik digunakan untuk membantu pekerjaan kantor, bisnis, hobi, bahkan kegiatan ibadah. Dengan smartphone, dunia seolah-olah tidak terbatas ruang dan waktu. Segalanya dapat dilakukan kapanpun dan dimanapun. 

    Bahkan dengan kecanggihan yang dimiliki smartphone ini dapat menghapuskan pribahasa yang sangat sering kita dengar yaitu “malu bertanya….sesat di jalan”. Di zaman sekarang ini, apabila seseorang sedang dalam perjalanan dan tidak tahu arah jalan/tersesat, maka orang tersebut tidak usah repot-repot bertanya kepada orang lain yang ia jumpai, cukup dengan menggunakan smartphone, dan gunakan aplikasi pencari lokasi atau yang paling terkenal yaitu google map, maka arah perjalanan dan lokasi tujuan pun dapat langsung ditemukan dengan mudah. 

    Ponsel (handphone) atau telepon genggam sebenarnya memancarkan radiasi elektromagnetik frekuensi gelombang radio (Radio Frequency-Electromagnetic Radiation atau RF-EMR), dan disebut radiasi elektromagnetik non ionisasi (tidak berpotensi menimbulkan ionisasi pada sel/jaringan tubuh). Radiasi ponsel sering juga disebut dengan radiasi microwave (radiasi elektromagnetik gelombang mikro).

    Hampir setiap peralatan elektronik dalam rumah tangga menggunakan gelombang radio energi rendah ini, misalnya televisi, komputer, dan microwave. Berbeda dengan jenis radiasi elektromagnetik ionisasi seperti sinar X yang memang berbahaya bagi manusia, para ahli berpendapat bahwa radiasi elektromagnetik non ionisasi tidak berbahaya dan tidak menimbulkan efek yang cukup serius bagi manusia

Komentar

  1. Solusi Massa
    solusimassa.com
    KLIK DISINI
    Platfrom jual beli barang dan jasa terbesar di Indonesia, menghubungkan antara penjual dan pembeli.
    Pasang Iklan Gratis! bebes tanpa batas.

    BalasHapus

Posting Komentar

Postingan populer dari blog ini

Toko pakaian remaja kekinian

Artikel dengan penjualan handphone iphone